Kirab Budaya Erau Menyita Perhatian Warga Kukar


Kirab budaya sebagai awal acara sebelum dibuka nya Erau International Folklore and Art Festival (EIFAF)

Artikel by on 7 Tahun yang lalu

Featured image

Featured image

iNRADIO -  Kirab budaya sebagai awal acara sebelum dibuka nya Erau International Folklore and Art Festival (EIFAF), di halaman kedaton Tenggarong Kutai Kartanegara berlangsung meriah. Acara yang digelar Sabtu (20/8/16) sekitar jam 10.00 Pagi dihadiri para pejabat penting daerah dan menyita banyak perhatian warga.

30 paguyuban dan sanggar seni yang berasal dari indonesia maupun negara lain berjalan kaki mulai skretariat gerbang raja, jalan akhmad mukhsin, jalan jenderal sudirman, jalan s. Parman. Jalan monumen timur dan berakhir di kedaton.

Sembilan negara sepuluh group berpartisipasi untuk meriahkan acara kirab budaya tersebut. Antara lain Polandia, Taiwan, Idaho-USA, Lithuania, Kanada, Rumania, Estonia, Bulgaria dan Rusia, Tidak hanya itu kirab budaya juga diramaikan dengan tarian dari indonesia seperti jepen Kutai, tarian dari bali, sulawesi selatan, sumatra barat, Nusa Tenggara Timur, dan masih banyak lagi.

Rita Widyasari ( Bupati Kutai Kartanegara ) menjelaskan Erau Adat Kutai International Folklore and Art Festival ini memasuki tahun ke 4 mengusung tema lestarikan budaya daerah dalam pergaulan budaya antar bangsa guna mendukung kemajuan pariwisata daerah dan nasional

Rita Widyasari menegaskan dengan tema itu mencoba terus konsisten mengundang negara – negara yang mempertahankan tradisinya sekaligus memperlihatkan seni pertunjukan tradisi kutai kartanegara di mancanegara.

Rita Widyasari juga mangatakan kutai kartanegara tidak dapat menggantungkan diri terhadap sumber daya alam seperti migas dan batubara pada saat ini.

Beliau berharap bahwa jumlah pengunjung setiap tahunnya semakin banyak sehingga dapat menghasilkan inkam pariwisata dengan pendapatan asli daerah..(dika06)

Tagged as


Leave a Reply



Now On Air

iNRADIO 99.0 FM

Informasi Inspirasimu

Current track

Title

Artist

Ngobrol Pagi Pagi
by: Reza Rahman
Senin, 13 Mei 2024,